Sabtu (12/05), salah satu mahasiswa Jurusan Teknik Komputer dan Informatika POLBAN kembali menorehkan prestasi pada kompetisi berskala Nasional yang bertajuk “Overclocking Amateur Tournament TSUNAMI E-Sport League V-Gen” yang diselenggarakan oleh brand memory card terkenal yaitu V-Gen Memory pada 12 Mei 2018 di Mall Taman Anggrek, Jakarta.
Overclocking adalah suatu metode untuk meningkatkan performa Personal Komputer. Metode ini lebih banyak bermain pada masalah hardware pada Personal Komputer (Hardware Engineering), seperti Processor, RAM, dan VGA.
Dalam usahanya mengikuti kompetisi Overclocking ini, Fachri Hammad Fadhlullah Permadi (D3 Teknik Informatika 2016) berusaha untuk memberikan yang terbaik dalam tahapan seleksinya yang dimulai seleksi online pada tanggal 7 Mei 2018 – 10 Mei 2018. Hammad (panggilan akrabnya) menjadi salah satu perwakilan dari Jawa Barat yang mengikuti kompetisi ini. Hammad mengalahkan 35 peserta yang dominan dari Jawa Tengah dan Jakarta, yang sampai akhirnya menjadi finalis 12 besar yang dapat berangkat ke Jakarta.
Kompetisi ini terdapat beberapa kategori perlombaan, yaitu kategori E-Sport Overclocking, Dota 2, Mobile Legends, dan Cosplay Competition. Di kategori yang diikuti Hammad juga terdapat 2 kelas yang berbeda, yaitu kelas terbuka dan kelas amatir. Kelas terbuka diikuti oleh peserta yang sudah expert mengenai hardware overclocking-nya. Kelas amatir diikuti oleh perserta yang masih kurang dalam pengalaman hardware overclocking-nya.
Saat ingin berangkat ke Jakarta, Hammad mengalami beberapa kendala. Menurut pemaparan Hammad, Untuk membawa nama baik almamater, Hammad membutuhkan biaya untuk pemberangkatan dan penginapan di Jakarta. Hammad berharap besar pada Himpunan-nya untuk diberikan biaya, namun usahanya tidak terkabul dan Hammad pun memakai biaya pribadi untuk berangkat ke Jakarta.
6 Jam lebih Hammad berkompetisi membongkar pasang Personal Komputer. “Saya sudah memberikan pada kompetisi ini, hasilnya tinggal pasrah saja pada Allah SWT“, ucapan Hammad saat selesai berkompetisi. Keesokan harinya, waktu untuk pengumuman pemenang, Hammad meraih Juara Ke-2 pada kompetisi Overclocking Amateur Tournament TSUNAMI E-Sport League V-Gen, Kategori Amatir.
“Tidak semua di Jurusan menyukai Programming (Software), kita juga harus mempunyai ilmu tentang hardware, malah dalam hal hardware saja sudah setara dengan E-Sport terkenal yang menghadiahkan puluhan juta Rupiah”, pesan untuk teman-teman yang akan tertarik pada dunia hardware. “Untuk meningkatkan ilmu hardware, saya menginginkan adanya komunitas untuk peningkatan ilmu di bidang hardware“, harapan Hammad untuk teman-teman yang menyukai dunia hardware.
Semoga prestasi yang sudah ditorehkan oleh Hammad dapat memotivasi mahasiswa JTK lainnya untuk terus berkarya dan berprestasi, tidak hanya di bidang software, namun di bidang hardware juga dapat berprestasi dan mengharumkan nama Politeknik Negeri Bandung. (AM)




Foto utama: Foto Fachri Hammad saat memperoleh penghargaan.